YOUR FACE SHAPE IS ROUND
Terlihat jelas dari dagu yang terlihat lebih bulat selain bentuk pipi yang nampak lebih "tebal". Seimbangkan dengan bentuk rambut yang bisa membuat wajah lebih tirus.
1. Hindari guntingan ala Selma Blair yang super pendek. Gaya yang membuat rahang Anda terasa "telanjang" ini malah membuat wajah menjadi lebih bulat. Lebih baik praktekkan guntingan rambut yang membingkai area rahang dan menyamarkan pelipis.
2. Meskipun belah tengah sedang "in", hal ini bukan berarti bisa digunakan untuk Anda yang memiliki bentuk wajah bulat. Sebaiknya pilih belah pinggir kali ini untuk menyeimbangkan struktur wajah secara keseluruhan.
YOUR FACE SHAPE IS SQUARE
Biasanya struktur wajah ini memiliki garis tulang rahang yang kuat dan dahi yang terbilang cukup lebar. Tak heran, wajah pun terlihat sangat tegas. Untuk itu, memilih gaya guntingan rambut yang bisa memberi aksen feminin sangatlah diperlukan.
1. Kalau ingin gaya rambut pendek, pilih gaya rambut bob yang memanjang di area kanan dan kiri wajah. Hal ini untuk menyamarkan garis rahang Anda yang sangat tegas. Jangan lupa untuk menyamarkan totalitas Anda dengan swept side bangs yang feminin.
2. Pilih gaya rambut yang mampu memberikan volume dan layer yang melembutkan, dibandingkan gaya over structured yang makin mempertegas wajah Anda.
3. Hindari membelah tengah rambut Anda untuk menghindari kesan wajah makin terlihat persegi.
YOUR FACE SHAPE IS RECTANGULAR
Yang terlihat jelas adalah struktur wajah yang panjang dan tajam. Think Sarah Jessica Parker for example. Kuncinya adalah memberi sentuhan ekstra untuk menyeimbangkan proporsi wajah, seperti poni atau pun layer.
1. Hindari gaya guntingan asimetris yang bisa makin mempertegas wajah Anda yang panjang. Sebaiknya, berikan sentuhan layer dan volume untuk memperhalus struktur wajah.
2. Berikan ilusi wajah lebih proporsional dengan memberikan poni yang manis membingkai dahi.
SMART TIPS!
Hasil perbincangan yang telah dilakukan Cosmo dengan beberapa hairstylish ternama, telah menghasilkan trik terjitu agar pesona menjadi ekstra tak biasa
1. "Untuk menemukan bentuk wajah yang tepat, berdiri di depan cermin dan gambar wajah Anda sesuai lekukannya di cermin dengan menggunakan lipstik. Namun untuk gaya rambut seperti apa yang cocok dengan bentuk wajah Anda, lebih baik tanyakan langsung dengan ahlinya di salon." - Chandra Gupta
2. "Sebelum mewarnai rambut, oleskan vitamin pada tiap helaian rambut Anda agar tetap sehat atau campurkan langsung di cat rambut Anda. Setelah rambut diwarnai, lakukan perawatan minimal empat kali dalam sebulan guna menjaga kelembaban dan kilau warnanya. Sebagai finishing touch, lakukan pewarnaan sekali lagi dan lihatlah warna rambut Anda yang berkilau indah." - Michael Zimbalist salon.
0 comments:
Post a Comment